Logo BNPP
Badan Nasional Pengelola PerbatasanRepublik Indonesia (BNPP RI)
Beranda

|

Berita

Berita BNPP

Mendagri Tito Dijadwalkan Dampingi Presiden Jokowi Resmikan 7 PLBN Serentak

Dibuat Admin BNPP

29 Sep 2024, 20:49 WIB

Mendagri Tito Dijadwalkan Dampingi Presiden Jokowi Resmikan 7 PLBN Serentak

JAKARTA - Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tito Karnavian selaku Kepala Badan Nasional Pengelola Perbatasan (BNPP) mengungkapkan, akan turut mendampingi Presiden Joko Widodo (Jokowi) dalam meresmikan 7 Pos Lintas Batas Negara (PLBN) yang tersebar di beberapa wilayah kawasan perbatasan negara pada Senin (30/9/2024). 


Perihal itu, Mendagri Tito sampaikan dalam kata sambutannya usai turut meramaikan jalan sehat pada perayaan puncak Hari Ulang Tahun (HUT) ke-14 BNPP di Pasar Seni Ancol, Jakarta, Minggu (29/9/2024).


"Kalau memang tidak ada halangan, rencananya hari Senin, bapak presiden (Jokowi) akan meresmikan 7 PLBN. Saya Insya Allah besok, saya akan terbang ke NTT kalau memang tidak ada perubahan dari bapak presiden," terang Mendagri Tito. 


Menurut Mendagri Tito, peresmian ke-7 PLBN dipusatkan pada PLBN Napan, di Kabupaten Timor Tengah Utara, Nusa Tenggara Timur (NTT) yang berbatasan dengan Oecusse, Republik Demokratik Timor Leste (RDTL). Dalam peresmian tersebut akan ditandatangani plakat oleh Presiden Jokowi yang nantinya dipasang di tugu dari masing-masing PLBN.


Oecusse merupakan sebuah wilayah kantung atau exclave dari Timor Leste, yang berada di dalam Provinsi NTT dan diapit oleh 3 kabupaten, yakni Kabupaten Belu, Timor Tengah Utara, dan Kabupaten Kupang.


Mendagri Tito turut menyampaikan, dengan diresmikannya 7 PLBN, maka saat ini BNPP total telah mengoordinasikan 15 PLBN yang tersebar di perbatasan negara. Infrastruktur tersebut dibangun sebagai salah satu upaya untuk mengembangkan kawasan perbatasan. 


Upaya mengembangkan daerah perbatasan, lanjut Mendagri Tito, sangat penting agar masyarakat di wilayah tersebut dapat hidup makmur dan sejahtera. Langkah ini juga menjadi salah satu ikhtiar untuk mewujudkan pemerataan pembangunan hingga daerah perbatasan.


"Selain untuk pemerataan pembangunan, pembangunan wilayah perbatasan juga dapat menjadi buffer zone bagi pertahanan Indonesia,"


Untuk diketahui, selain PLBN Napan, 6 PLBN lainnya yang akan diresmikan tersebut adalah PLBN Serasan di Kabupaten Natuna, Kepulauan Riau (Kepri); Pos Lintas Batas Negara (PLBN) Jagoi Babang di Kabupaten Bengkayang, Kalimantan Barat (Kalbar); PLBN Sei Nyamuk di Pulau Sebatik, Kalimantan Utara (Kaltara) dan PLBN Labang di Kabupaten Nunukan, Kaltara. 


Selanjutnya, PLBN Long Nawang, Kabupaten Malinau, Kalimantan Utara dan PLBN Yetetkun di Distrik ninati, Kabupaten Boven Digoel, Papua Selatan.

Penulis : Binsar Marulitua

(Humas BNPP)

Share

Kategori Berita

Berita BNPP

684

PLBN

225

Berita Nasional

69

Berita Perbatasan

249

Pers Rilis

36

Berita Utama

726

Berita Terbaru

https://apibackend.bnpp.go.id/images/news/523b1016-1e5a-4092-8279-d72b7edd0c72.jpeg

Mendagri Tito Dijadwalkan Dampingi Presiden Jokowi Resmikan 7 PLBN Serentak

https://apibackend.bnpp.go.id/images/news/565c2253-b4f5-43f9-8206-165beac5b009.jpeg

Jalan Sehat di Puncak HUT BNPP, Mendagri Tito Minta Langkah Maju Pengembangan Kawasan Perbatasan Terus Dimaksimalkan

https://apibackend.bnpp.go.id/images/news/51c0f0c8-ea69-4ccd-8547-8db058cf57aa.JPG

Pemenang Lomba Video Pendek, Fotografi dan Karya Tulis HUT ke-14 BNPP, Yuk Cek di Sini

https://apibackend.bnpp.go.id/images/news/57aa0c14-f84a-4e63-9cec-ea0723568223.JPG

Mendagri Tito Lepas Gerak Jalan Sehat di Puncak HUT ke -14 BNPP

https://apibackend.bnpp.go.id/images/news/aaadc5f1-e523-4862-8527-8d58049c5bc1.jpg

Optimalisasi Kinerja, BNPP Lakukan Penataan Formasi Jabatan Fungsional di Lingkup Sekretariat Tetap

Berita Terkait
Logo BNPP

Badan Nasional Pengelola Perbatasan Republik Indonesia (BNPP RI)

Location Icon

Jl. Kebon Sirih No.31A, RT.1/RW.5, Kb. Sirih, Kec. Menteng, Kota Jakarta Pusat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 10340

Phone Icon

021-31924491

Email Icon

info@bnpp.go.id

White Facebook Icon
White Twitter Icon
White Instagram Icon
White Tiktok Icon
White Youtube Icon

© Badan Nasional Pengelola Perbatasan - 2024