|
Berita
PLBN
PLBN Wini Libatkan Pemda dalam Proses Pemulangan WNI dari Timor Leste
Dibuat Admin BNPP
16 Feb 2025, 12:11 WIB
TIMOR TENGAH UTARA - Pos Lintas Batas Negara (PLBN) Wini melaporkan, telah membantu pemulangan 2 Warga Negara Indonesia (WNI) yang ditangkap patroli pihak kepolisian Timor Leste wilayah Distrik Oecusse atau PNTL pada Rabu (12/02/2025) lalu.
Eugenius Asqueli (19) dan Cien Rharja (19) yang merupakan pemuda transgender warga Desa Humusu Wini, Insana Utara, Timor Tengah Utara, Nusa Tenggara Timur (NTT) diketahui masuk ke wilayah Timor Leste dengan menyisir wilayah Pantai Wini saat pagi hari.
Nasibnya nahas, hanya 30 menit berada di Distrik Oecusse, Timor Leste kedua pemuda langsung disergap oleh kepolisian setempat. Mereka pun tak dapat menunjukan dokumen keimigrasian yang sah.
Petugas Imigrasi PLBN Wini, Emanuel Alexandro Kilok menyampaikan bahwa, tujuan pemuda tersebut melintasi perbatasan Indonesia - Timor Leste adalah untuk menghadiri tradisi bakar lilin dan bertemu keluarga di wilayah Padiae, Distrik Oecusse.
Bakar lilin merupakan sebuah tradisi yang sering dilakukan oleh masyarakat NTT untuk memberikan penghormatan dan juga doa. Trasdisi ini digambarkan dengan berziarah ke kuburan zaman keluarga yang sudah meninggal untuk mendoakan sanak saudara yang sudah meninggal.
"Setelah 30 menit berada di wilayah Oecusse, keduanya ditangkap oleh petugas patroli PNTL dan diserahkan kepada pihak Imigrasi Timor Leste pada pukul 10.00 waktu setempat," terangnya.
Emanuel menerima kedua pemuda tersebut dari pihak Imigrasi Timor Leste pada pukul 15.10 WITA di PLBN Wini. Kedua pemuda tersebut kemudian diserahkan kepada Pemerintah Daerah, dalam hal ini adalah pihak Desa Humusu Wini untuk diantar pulang.
Dalam penyerahan tersebut juga dihadiri Kepala Sub Bidang Fasilitasi Pelayanan Lintas Batas Negara, PLBN Wini, Triwik Rathnadi mewakili Kepala PLBN Wini, Reynold Uran.
"Kami sangat mendukung saat deportasi ada pihak pemimpin wilayah, sehingga mereka bisa menangani dan mengambil langkah selanjutnya secara cepat dan tepat," tuturnya. .
Menanggapi hal tersebut, Kepala Desa Humusu Wini, Petrus Kolo mengatakan bahwa sangat mendukung upaya pemulangan ini. Terhadap 2 pemuda ini akan dilakukan pembinaan yang menjadi efek jera.
Selain itu menjadi pembelajaran untuk masyarakat yang mencoba melintas tanpa dokumen.
Dikonfrimasi di tempat terpisah, Kepala Bidang PLBN Wini, Reymold Uran, menyampaikan bahwa ini langkah progresif dengan melibatkan unsur pemerintah daerah dan desa. Ini bukti bahwa pentahelix berjalan di kawasan perbatasan.
"Semoga ke depannya kolaborasi ini akan berlanjut dalam hal-hal lain demi kemajuan kawasan perbatasan negara," terangnya.
Penulis : Wahyu Firmanda
Editor : Binsar Marulitua
Share
Kategori Berita
Berita BNPP
PLBN
Berita Nasional
Berita Perbatasan
Pers Rilis
Berita Utama
Berita Terbaru
BNPP RI Matangkan Program Pendidikan dan Perdagangan di Kawasan Perbatasan Tahun 2026
PLBN Sota Terima Kunjungan Dewan Pengawas BPJS Kesehatan RI, Pererat Sinergi di Ujung Timur Indonesia
Terima Kunjungan Polda Kalbar, PLBN Jagoi Babang Siap Dukung Ekspor Jagung ke Malaysia
Tepis Isu Liar, PLBN Motaain Tegaskan Tak Ada Kesepakatan Pengaturan Kendaraan di Area Parkir Zona Penunjang
Kolaborasi PLBN Aruk dan Satgas Pamtas, Kerja Bakti Bersihkan Jalan Dusun Aruk
Badan Nasional Pengelola Perbatasan Republik Indonesia (BNPP RI)
Jl. Kebon Sirih No.31A, RT.1/RW.5, Kb. Sirih, Kec. Menteng, Kota Jakarta Pusat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 10340
021-31924491
info@bnpp.go.id
© Badan Nasional Pengelola Perbatasan - 2025